Kehamilan Kembar… Masalah apa saja yg bisa terjadi?

Kehamilan kembar merupakan anugerah bagi anda dan pasangan. Kondisi ini perlu perhatian khusus, karena kehamilan anda termasuk kasus yg tidak biasa. Kehamilan kembar atau gemelli perlu pemeriksaan dan kontrol kandungan yang lebih teratur. Perlu pemeriksaan USG berkala dan kontinu untuk memastikan apakah kedua janin dalam keadaan sehat atau tidak.
Pada awal kehamilan, dokter anda akan memastikan bahwa janin2 anda tidak dalam keadaan dempet (kembar siam), apakah terdapat dalam 2 kantung air ketuban atau hanya 1 kantung saja, dan akan melihat proporsi perkembangan antara janin yang satu dengan yg lain.

Kehamilan kembar berpotensi untuk terjadi masalah, antara lain adalah :

– Ukuran perut dan rahim anda akan lebih besar daripada usia kehamilan yg sama pada kehamilan tunggal. Peregangan rahim ini berisiko terjadinya pecah ketuban, persalinan prematur atau sebelum waktunya
– Gizi yang anda konsumsi akan terbagi ke masing-masing janin anda. Pada beberapa kasus, terdapat sindroma dimana terjadi ketidakseimbangan aliran darah, atau adanya kelainan pembuluh darah sehingga darah dan zat gizi janin yg satu akan mengalir ke yg lain (twin-to-twin transfusion syndrome)
– Dengan pembagian nutrisi, janin anda juga berisiko unuk tumbuh kecil atau terhambat. Ini hal yg sering terjadi pada kehamilan kembar
– Persalinan bermasalah. Persalinan gemelli dapat dicoba normal hanya jika janin pertama (posisi terbawah) pada presentasi kepala. Jika letaknya sungsang atau lintang maka persalinannya akan secara operasi caesar.
– Potensi untuk terjadi hipertensi dalam kehamilan sampai dengan preeklamsia, akibat dari luasnya plasenta janin kembar, yg makin meningkatkan kemungkinan risiko adanya gangguan vaskularisasi rahim, yg berakibat meningkatnya tekanan darah

Lakukan pemeriksaan secara lebih teratur, ikuti pola makan yg disarankan oleh dokter anda. Dengan kontrol kehamilan yg baik, banyak kehamilan kembar dapat berjalan normal dan melakukan persalinan aman dan normal, serta mendapat bayi yang bugar dan sehat

This entry was posted in b. Trimester Kedua and tagged , , , , , , , , , , , , . Bookmark the permalink.

Leave a comment